kekasih

kekasih

Selasa, 02 November 2010

orang-orang di sekitar gue (1)

          Hidup memang terkadang membosankan. Apalagi jika berada diantara orang-orang yang gimana gitu... Tapi pada dasarnya tinggal diantara keheterogenan seharusnya membuat hidup jadi lebih asik, ga ngebosanin, dan selalu berwarna. Yah, tapi tergantung pribadinya juga...
          Setiap hari aku pengen jabarkan sedikit tentang orang-orang disekitarku, tapi menurut penilaian dan sentimen aku pribadi lah... Oke langsung aja!!
          Hari ini aku mulai dengan seorang yang menjadi bos di tempat aku kerja. Ya, manajer yang dikenal oleh bawahannya dengan sebutan Mc Gyver (hah, lebay!!). Mempunyai sifat Kebapakan. Tapi kalau bagi aku dia lebih pantas disebut 'bapak tiri'. Ya, kenapa nggak, soalnya apek yang satu ini cenderung rasis dan pilih kasih. Sifat loyal dan royalnya pada perusahaan lebih dipandang sebagai sikap pemimpin yang baik bagi sebagian bawahannya (yang suka menjilat pastinya). Tapi buat aku dia nggak lebih dari seorang kikir yang takut project-projectnya gagal sehingga dia royal terhadap pengeluaran dan pembelian segala sesuatu yang diperlukan buat project tersebut, yah walaupun idealnya memang harus seperti itu.
          Ada satu hal yang sangat kubenci darinya dan sering sekali terbentur denganku adalah bahwa beliau selalu men'Tuhan'kan teori dan prosedur-prosedur baku yang pada kenyataanya sering bertentangan dengan fakta keadaan dilapangan yang memang selalu 'modif'. Memang benar bahwa lingkup tempat kerjaku adalah bidang sains dan harus serba teoritikal, tapi yang namanya kerjaan manusia dan alam gak akan pernak ada yang stabil. Keadaan ditempat kerja gak selalu sama dengan keadaan sewaktu para ahli menyusun prosedur-prosedur tersebut.
          Tapi walau bagaimanapun dia adalah atasanku, dan aku ini bawahan. Aku juga banyak mengambil pelajaran dari sifat dan sikap kerjanya. Ada satu perkataan yang sangat terpuji darinya, "Coba Lagi"
(kapan aku bisa seperti beliau...)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar